Pada tahun 1984, NASA merencanakan sebuah misi luar angkasa untuk testing perlengkapan baru Astronot yaitu sebuah JetPack yang bisa digunakan untuk bermanuver. JetPack ini dinamai Manned Maneuvering Unit (MMU).

Adalah Bruce McCandless yang ditahun itu akhirnya terbang ke luar angkasa menumpang pesawat Challenger untuk nge-test JetPack nya. Tak disangka, hari itu tepat 7 februari 1984, Bruce McCandless melakukan langkah berani dengan melakukan SpaceWalk tanpa menggunkan tali pengaman sama sekali...benar-benar melayang bebas di orbit.

Bruce melayang sejauh 98 meter dari pesawat Challenger...beruntung berkat JetPack nya ia bisa bermanuver kembali ke pesawat.

Perlu diketahui bahwa para Astronot saat SpaceWalk selalu dikaitkan atau diikat oleh tali pengaman untuk mencegah astronot dari melayang bebas menjauh dari pesawat luar angkasa atau stasiun luar angkasa.

Follow Instagram kami ya untuk gambar dan informasi menarik lainnya seputar Sains & Teknologi

Instagram: @tekno_sains